Winnie The Pooh Glitter

Fakta K-Pop yang Mengejutkan

Jumat, 04 November 2016


Annyeong chingudeul. Kamu penggemar K-Pop? Sejak kapan suka sama K-Pop? Apa alasan kamu suka sama K-Pop? Wah kalo dibahas satu-satu mungkin gak bakal ada habisnya ya chingu. Banyak banget pesona K-Pop yang bikin banyak penggemar tergila-gila bahkan katanya gak bisa nemuin jalan keluar setelah masuk ke dunia K-Pop. Mulai dari drama, film, acara televisi, dan grup-grup K-Pop semuanya selalu memanjakan mata dengan visual yang cakep-cakep.


Khususnya para idol yang tergabung dalam K-Pop grup, selalu menyuguhkan hiburan paket komplit mulai dari kemampuan menyanyi dan dance yang sempurna, tersaji dalam paduan lagu, koreografi, dan konsep yang menarik. Seperti kita tau di balik kesempurnaan itu, para idol harus melewati proses yang gak gampang, mulai dari harus mengikuti masa training, banyak latihan dan persaingan yang ketat. Nah kali ini aku mau sharing fakta tentang industri hiburan Korea alias K-Pop yang perlu kamu tahu.

Skill dan Penampilan
Sudah pasti dong buat jadi seorang idola dibutuhkan paket yang lengkap, mulai skill yang dimiliki sampai visual yang menarik. Buat jadi seorang idol di Korea, skill utama yang wajib dimiliki adalah skill menyanyi dan menari.
“Gambar di tengah paragraf semua”



Gak jarang para agensi melakukan operasi plastik kepada para calon idol agar dapat tampil sempurna di depan kamera. Banyak juga artis yang dikenal memiliki natural bauty alias udah cantik dari sononya. Selain dance dan menyanyi, kadang juga dibutuhkan skill akting yang baik, karena karir mereka juga bisa berkembang gak hanya jadi member dalam satu grup tapi juga menjadi aktris atau aktor, sebut aja Eunji dari Apink, D.O dari EXO, Sungjae dari BTOB dan masih banyak lagi. Yang pasti penting banget bakat yang bisa menghibur para penonton. Sayang banget kan kalau cuma modal tampang tapi ga punya kemampuan apa – apa.

Waktu Training yang Lama
Di Korea untuk menjadi seorang artis atau idol itu ga bisa sembarangan, apalagi dengan cara instan. Sebelum debut baik itu enjadi artis solo atau dalam sebuah grup, para calon artis atau trainee ini akan menjalani masa training terlebih dahulu buat mengasah skill dan kemampuan yang mereka miliki agar lebih matang lagi, mulai dari skill menyanyi, dance, akting, sampe pengembangan kepribadian.


Training ini dilakukan oleh masing – masing agensi artis di Korea Selatan. Untuk masa trainingnya sendiri berbeda – beda chingu ada yang hanya beberapa bulan atau ada juga yang sampai memakan waktu sampai 10 tahun. Wah wah pantes aja penampilan mereka selalu sempurna di atas panggung, sebab mereka harus melewati masa ‘penggemblengan’ dulu sebelum layak debut dan menjadi idola.

Para Artis Tinggal di Dorm Bersama-sama
Para artis atau idol yang sudah debut biasanya disediakan sebuah dorm. Kenapa? Agar si artis tersebut lebih mudah untuk menjalankan jadwalnya. Selain itu agensi mereka jadi lebih mudah mengontrol perkembangan mereka dan memenuhi kebutuhan para artis. Terlebih untuk sebuah grup idola, tinggal di dorm juga dimaksudkan agar mereka bisa saling mengenal dan dekat satu sama lain. 


Karena kekompakkan dalam grup sangat penting, jadi dengan tinggal di satu dorm dengan waktu yang cukup lama, kekompakkan mereka juga akan terjalin. Dengan masa training yang lama dan melelahkan tersebut, ga jarang beberapa trainee sempat frustasi dan akhirnya mengundurkan diri. Sebut saja Yuna Kim dari YG Entertainment yang kelamaan jadi trainee tanpa tau kapan pastinya akan didebutkan, dia pun memilih keluar dan debut bersama grup The Ark, ada juga boy grup Seventeen yang kehilangan beberapa anggotanya sebelum resmi debut. Sayang banget ya chingu.

3 Company
Chingu yang udah lama banget jadi K-Popers pasti ga asing lagi dengan tiga perusahaan entertainment artis di Korea Selatan yang paling terkenal ini. Yup! SM, YG, dan JYP memang disebut sebagai Big Three Entertainment di Korea Selatan.
Karena tiga manajemen artis ini berhasil mendebutkan artis dan grup idola yang sukses dan terkenal hingga keluar Asia. Sebut saja Super Junior, SNSD, Bigbang, 2NE1, 2PM, Miss A dan artis-artis dari BIG 3 Company ini selalu sukses di pasaran. Karena kesuksesan artis-artisnya, tiga besar manajemen artis di Korea Selatan ini juga tercatat sebagai perusahaan manajemen dengan pendapatan terbesar lho! Selain ketiga manajemen artis tersebut, terdapat juga beberapa manajemen artis di Korea yang mulai patut diperhitungkan seperti Starship Entertainment, Cube Entertainment, Loen Entertainment dan lainnya.

Fandom
Keberadaan Fandom di dunia K-Pop udah bukan hal yang asing lagi. Hampir setiap artis baik solo maupun grup memiliki fandomnya masing – masing. Semakin besar fandom tersebut, maka semakin tenar juga artisnya. Karena dukungan dari fandom sendiri sangat mempengaruhi kepopuleran artis tersebut.


Fandom di Korea juga memiliki sebutan masing – masing yang mewakili artis idolanya. Ada SNSD dengan fandomnya Sone, Super Junior dengan Elf nya, Big Bang dengan VIP, 2NE1 dengan Blackjak dan masih banyak lagi. Selain itu, fandom juga ditandai dengan lightstick dari masing – masing grup atau artis. Yup, lightstick di Korea Selatan digunakan sebagai bentuk untuk memberi dukungan kepada idola yang sedang tampil di atas panggung. Lightstick yang digunakan juga memiliki warna tersendiri yang mewakili idolanya.

Fans yang Fanatik
Memang agak lebay kalo udah bahas kelakuan para fans fanatik alias sasaeng fans, mereka selalu ngasih dukungan yang gak setengah – setengah, bahkan mereka rela merogoh kocek hingga jutaan demi untuk memberikan hadiah buat idola mereka seperti, gadget terbaru, pakaian, aksesoris branded dan masih banyak lagi. Ada juga fans yang beli album idolanya lebih dari satu copy.


Tapi, disamping itu juga ada beberapa fans yang karena terlalu fanatik terhadap idolanya bahkan sampe ngikutin dan mengintai kemanapun idola mereka pergi, biasanya fans ini disebut juga dengan Sasaeng. Keberadaan Sasaeng Fans ini ga jarang bikin idolanya ga nyaman dan merasa terganggu. Bahkan ada beberapa sasaeng fans yang rela bunuh diri demi idolanya. Wah wah kasian amat ya chingu.

Itu dia chingu beberapa fakta K-Pop yang perlu kamu tahu, yang sekarang sedang merajalela. Ternyata gak gampang ya untuk menjadi seorang idola. Diperlukan kerja keras dan mental yang kuat juga. Siapa idola/bias kamu di K-Pop? Thanks for reading and have a nice day ya!


1 komentar:

Siska qravity mengatakan...

wah jadi seperti itu yah jadi tau

tolak angin tablet

Posting Komentar